Posted on Leave a comment

Ciri-Ciri Sprei Bagus Dan Berkualitas

Ciri-Ciri Sprei Bagus Dan Berkualitas


Sprei telah menjadi kebutuhan yang tak dapat dipisahkan dengan kamar tidur. Di balik sprei berkualitas, akan hadir kenyamanan tidur yang juga berkualitas. Jika tidurmu berkualitas, maka harimu pun akan berkualitas. Nah, oleh karena itu, saat memilih sprei untuk kamar tidur, kamu perlu mempertimbangkan beberapa faktor agar tak salah membeli. Berikut ciri-ciri sprei bagus yang perlu kamu pahami sebelum membeli.

Bahannya Lembut


Ciri-ciri sprei bagus yang pertama adalah bahannya lembut. Kelembutan pada sprei banyak dicari konsumen karena bisa memberikan kenyamanan pada kulit. Kelembutan bahan sprei tergantung pada teknik menenun serat-serat menjadi benang. Biasanya, microfiber atau microtex menjadi incaran banyak konsumen karena bahannya sangat lembut. Hal ini lantaran benang yang ditenun sangat rapat. Selain itu, sprei yang lembut dapat memberikan kesan ringan pada sprei. Lain halnya dengan bahan yang kasar. Apabila digunakan, sprei ini bisa membuat tidurmu tak nyaman.

Warnanya Tajam


Ciri-ciri sprei bagus yang kedua adalah warnanya tajam. Sekarang ini, dengan teknologi yang canggih, terdapat berbagai macam teknik pewarnaan kain, salah satunya disperse print. Teknik ini menggunakan bahan sintetis non-ionik, sehingga hasilnya tak mudah luntur dan membuat warna yang dicetak lebih menyatu dengan kain. Oleh karena itu, banyak sprei yang dipasarkan telah menggunakan teknik disperse print agar warnanya lebih tajam.

Warnanya Tidak Luntur


Meski warnanya tajam, belum tentu sprei tersebut anti-luntur. Ini tergantung pada proses cetaknya. Oleh karena itu, ciri-ciri sprei bagus berikutnya, selain warnanya tajam, adalah tak mudah luntur atau anti luntur. Proses printing yang biasanya diterapkan demi menjaga ketahanan warna adalah disperse print. Dengan teknik ini, selain warna tampak menyatu pada kain, juga membuat warnanya tak mudah luntur saat dicuci. Bahkan warnanya tetap tajam meski dicuci berkali-kali. Jadi, carilah sprei yang diproses dengan teknik disperse print, ya, sebab ketahanan warnanya sangat kuat.

Kesejukan Bahan


Tentunya, kamu tidak mau kan jika spreimu justru membuat sumuk dan berkeringat? Inilah juga ciri-ciri sprei bagus yang diburu para konsumen, Bahan yang biasanya memiliki tingkat kesejukan tinggi adalah bahan-bahan organik, seperti katun, linen atau tencel. Dengan sprei yang sejuk, kamu akan betah berlama-lama di atas tempat tidurmu. Selain itu, sprei yang sejuk akan membuat suasana ruangan juga terasa adem. Jadi, jika ingin mendapatkan faktor ini, pastikan sprei yan kamu pilih memiliki kemampuan breathability atau sirkulasi udara yang baik ya.

Untuk membantumu mendapatkan ciri-ciri sprei bagus, Kintakun Collection punya semua solusinya. Semua produk Kintakun telah memenuhi kriteria sprei berkualitas, mulai dari yang berbahan microtex (Kintakun D’luxe), microfiber dengan HeiQ Smart Temp (Kintakun Luxury), katun, hingga Tencel (Kintakun Beglance). Tinggal disesuaikan saja dengan budget dan kebutuhanmu. Dijamin deh, kamu akan betah menggunakan produk-produk Kintakun. Yuk, segera cek di sini atau marketplace kesayanganmu, ya.

source: store.kintakun-bedcover.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *